Tak ada hasil yang ditemukan

    Surat Penuh Makna dari Amel untuk Mama, Papa dan Adiknya

    Rizka Amelia (Amel), yang mondok di Pesantren sesuai rencana dan kesepakatan keluarga kini menulis surat penuh makna dan menyentuh kalbu untuk Papa, Mama dan Adiknya. Pelajaran yang sangat berharga dan membuat kami sejenak menoleh kebelakang mengingat apa yang telah kami lalui dan memandang kedepan menghitung sisa usia di dunia yang fana ini.

    Surat yang kami temukan diselipkannya di laci lemari pakaian. Tidak diberikannya langsung, mungkin karena takut atau kemungkinan lainnya. Sampai saat kami membaca surat ini dan menuliskan ke blog ini belum sempat kami bertemu, bertanya dan berbincang dengannya terkait surat yang ditulisnya tersebut.

    Surta kami temukan sore tadi, membacanya dan membuat kami menarik nafas panjang dan merenung memikirkan perjalanan hidup dan sadar akan kembali kepada sang pencipta.

    Surat Penuh Makna dari Amel Untuk Papa, Mama dan Adiknya
    Surat Penuh Makna dari Amel Untuk Papa, Mama dan Adiknya

    Berikut ini isi surat selengkapnya:

    Dari : Amel
    Di Pesantren

    Buat : Mama dan Papa
    Di Moas

    Assalamualaikum Mama Papa. Apa kabar?
    Semoga kalian akan selalu baik-baik saja, yah.
    Mama, Papa, ada yang ingin aku sampaikan kepada kalian, tapi sebelumnya aku minta maaf jika ini agak lancang.

    Mama, papa. Dunia ini sudah semakin tua dan tidak akan lama lagi.
    Sebenarnya... Aku ingin Mama dan Papa berubah. Aku ingin Mama dan Papa melaksanakan shalat lima waktu seperti yang diperintahkan Allah SWT.

    Mama, Papa. Dari lubuk hatiku yang paling dalam aku senang jika melihat Mama, Papa dan Ade Shalat bersama-sama. Apalagi shalat lima waktu, aku akan sangat senang. Sebenarnya, ini sudah dari lama ingin aku utarakan. Akan tetapi, aku takut mengutarakannya.

    Mama, Papa. Aku tidak ingin minta terlalu banyak dari mama dan papa. Mungkin ada yang aku minta tetapi jika belum dikasih tidak apa-apa, karena itu tidak terlalu penting. Tetapi untuk yang ini, tolong dikabulkan, yah. Jika Mama dan Papa mau mengabulkannya maka aku berjanji untuk belajar dengan sungguh-sungguh.

    Mama, Papa. Andaikan Mama dan Papa tau, aku selalu merindukan Mama dan Papa, juga selalu merindukan adikku yang sangat kusayangi.

    Mungkin hanya ini yang dapat aku katakan. Semoga yang aku minta tadi dapat dikabulkan, karena aku melakukan semua ini karena aku sayang Mama dan Papa. Sekali lagi maaf yah jika ini agak lancang. Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatu.

    Itulah surat Amel untuk Mama, Papa dan Adiknya. Bagaimana pendapat anda? Berikan komentar anda melalui kolom komentar yang kami sediakan dibawah. Salam persahabatan, Amrin Madolan.

    4 Komentar

    Berikan tanggapan atau komentar Anda...!!!

    1. Alhamdulillah Allah SWT.. telah menganugerahkan anak Sholeha.., itu merupakan harta yang tak ternilai harganya.. selamat bapak telah menjadi manusia yang sangat beruntung.., semoga kita semua dapat saling mengingatkan..!!

      BalasHapus
      Balasan
      1. Aamiin. Terima kasih THALENTAKU atas tanggapannya

        Hapus
    2. MasyaAllah anak soleh, Sedih ba baca dp surat, semoga diikuti dp mau

      BalasHapus
      Balasan
      1. Aamiin. Terima kasih Abang Kahar. Biar sedit tapi jangan menangins eee... hehehe

        Hapus
    Lebih baru Lebih lama

    نموذج الاتصال